Penulis
Fitri Donayanti
Atim Rinawati
Editor
Umi Arifah
Agus Salim Chamidi
Kategori
Buku Referensi
ISBN
Dalam proses
e-ISBN
Dalam Proses
Ukuran
14 x 20 cm
Halaman
vi + 62 hlm
Tahun Terbit
Oktober 2023
Harga
Rp 65.000,-
Sinopsis
Peran pendidikan dalam kehidupan manusia sangatlah penting dimana pendidikan merupakan kebutuhan dan untuk mendapatkannya menjadi hak asasi bagi setiap manusia. Dimanapun manusia itu berada, ia berhak memperoleh pendidikan yang layak. Baik sebagai individu, keluarga, maupun sebagai kelompok masyarakat atau bangsa. Sering kita mendengar bahwa maju mundurnya kehidupan dan peradaban suatu bangsa sangat ditentukan oleh maju mundurnya pendidikan bangsa itu maka, semakin maju pendidikan suatu bangsa akan semakin maju pula peradaban bangsa tersebut. Dalam Islam yang berprinsip sebagai agama yang rahmatan lil ‘alamin memberikan perhatian besar terhadap pendidikan. Islam sangat menekankan pentingnya pendidikan bagi umat manusia. Banyak ayat-ayat dalam Al-Qur’an maupun al-Hadis yang menegaskan pentingnya pendidikan. Bahkan dalam Islam orang yang memiliki ilmu akan memiliki kedudukan dan derajat yang lebih tinggi dan mulia. Buku ini terdiri dalam VI Bab dimana dalam Bab I membahas tentang Urgensi Manajemen Strategik dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan, Bab II membahas tentang Manajemen Strategik, Bab III membahas tentang Proses Manajemen Strategi, Bab IV membahas tentang Komponen Manajemen Strategik, Bab V membahas tentang Mutu Pendidikan, dan Bab VI membahas tentang Mewujudkan Sekolah Bermutu.