Penulis
Dr. Badru Zaman, M.Pd.I
Editor
Prof. Dr. H. Dedi Djubaedi, M.Ag
Prof. Dr. H Jamali M.Ag
Dr. H. Suklani, M.Pd
Kategori
Buku Referensi
ISBN
Dalam proses
e-ISBN
Dalam Proses
Ukuran
15,5 x 23 cm
Halaman
ix + 213 hlm
Tahun Terbit
Januari 2024
Harga
Rp 95.000,-
Sinopsis
Pendidikan merupakan upaya mempersiapkan individu untuk memaksimalkan potensinya dan hidup secara harmonis pada masyarakat di mana ia hidup. Pendidikan menyeluruh meliputi pendidikan kewarganegaraan, pendidikan jasmani, pendidikan ‘aqliyyah (rasionalitas), pendidikan kemasyarakatan, pendidikan rohani, dan pendidikan estetika. Sejumlah pengalaman pendidikan, budaya, sosial, olahraga, dan seni yang disediakan oleh sekolah bagi para peserta didiknya, di dalam dan di luar sekolah, dengan maksud mendorong mereka untuk berkembang menyeluruh dalam segala segi dan mengubah tingkah laku mereka sesuai dengan tujuan pendidikan yang ditetapkan. Terbentuknya kepribadian yang berpengetahuan, merupakan pencapaian pengetahuan dan perolehan kemampuan dalam menyelesaikan urusannya. Pengetahuan berkembang, tidak berhenti dan senantiasa bertambah mempengaruhi perubahan, pembaruan dan tuntutan hidup. Pendidikan Islam pada hakikatnya adalah proses perubahan menuju ke arah yang positif. Dalam konteks sejarah, perubahan yang positif ini adalah jalan Tuhan yang telah dilaksanakan sejak zaman Nabi Muhammad Saw. Pendidikan Islam dalam konteks perubahan ke arah yang positif ini identik dengan kegiatan dakwah yang biasanya dipahami sebagai upaya untuk menyampaikan ajaran Islam kepada masyarakat. Sejak wahyu pertama diturunkan progam iqra’ (membaca). Pendidlkan Islam praksis telah lahir dan eksis dalam kehidupan umat Islam, yakni sebuah proses pendidlłan yang melibatkan dan menghadirkan Tuhan. Membaca sebagai sebuah proses dilakukan dengan menye but nama Tuhan Yang Menciptakan. Pengertian pendidikan agama Islam dengan sendirinya adalah suatu sistem pendidikan yang mencakup seluruh aspek kehidupan yang dibutuhkan oleh hamha Allah. Pendidikan Islam pada khususnya yang bersumberkan nilai-nilai tersebut juga mengembangkan kemampuan berilmu pengetahuan. Buku ini terdiri dalam VII Bab dimana dalam Bab I membahas tentang Pendahuluan, Bab II membahas tentang Pendidikan Agama Islam, Bab III membahas tentang Pendidikan Multikultural, Bab IV membahas Tinjauan Perspektif Agama Islam Terkait Pendidikan Multkultural, Bab V membahas tentang Syair-Syair Rhoma Irama, Bab VI membahas tentang Profil Rhoma Irama, dan Bab VII membahas tentang Syair Rhoma Irama dalam Perspektif Pendidikan Islam Multikultural