Penulis
Ani Wijiyanti
Muhyidin
Editor
Umi Arifah
Kategori
Buku Referensi
ISBN
Dalam proses
e-ISBN
Dalam Proses
Ukuran
14 x 20 cm
Halaman
vi + 59 hlm
Tahun Terbit
Oktober 2023
Harga
Rp 60.000,-
Sinopsis
Minat baca masyarakat Indonesia, termasuk siswa- siswi di Indonesia masih sangat rendah. Masyarakat di Indonesia lebih senang budaya lisan atau tutur. Masyarakat Indonesia belum menjadi society book reader. Keterampilan membaca memiliki peran penting dalam kehidupan kita, karena pengetahuan akan diperoleh melalui membaca. Berdasarkan hal tersebut, maka setiap peserta didik wajib untuk memiliki keterampilan membaca sejak dini. Sekolah yang termasuk ke dalam masyarakat ilmiah, seharusnya didesain untuk menumbuh kembangkan kegemaran membaca. Siswa sebagai kaum terpelajar dituntut untuk selalu mengikuti perkembangan informasi terkini. Oleh karena itu, sangat dibutuhkan pembiasaan membaca yang memadai. Akan tetapi kenyataan tidak demikian. Seperti sekarang ini, minat baca siswa yang rendah membuat mutu pendidikan juga semakin menurun. Karena minat baca siswa berpengaruh terhadap mutu pendidikan. Rendahnya minat baca menyebabkan merosotnya kualitas lulusan siswa, karena siswa tersebut malas membaca atau mempunyai minat baca yang rendah sehingga siswa tersebut juga malas untuk belajar. Padahal, dengan mambaca siswa menjadi tahu apa yang sebelumnya belum diketahuai. Dan secara umum untuk meningkatkan pengertian, pemahaman dan pengetahuan tentang pelajaran dalam menguasai informasi dan perkembangan teknologi adalah dengan kegiatan memebaca. Apabila siswa tersebut sudah malas untuk membaca maka hal tersebut juga berpengaruh terhadap prestasi siswa tersebut. Buku ini terdiri dalam IV Bab dimana dalam Bab I membahas tentang Urgensi Manajemen Literasi di Sekolah, Bab II membahas tentang Konsep Dasar Manajemen, Bab III membahas tentang Program Literasi, dan Bab IV membahas tentang Implementasi Manajemen Literasi di Sekolah